Selasa, 21 Januari 2014

FOLLOW UP PERTAMA SEBAGAI SEMANGAT UNTUK BERPROSES DALAM HMI





Forum Komunikasi Komisariat Walisongo Semarang mengadakan follow up pertama pada hari Ahad, tanggal 5 Januari 2014 di taman Fakultas Dakwah dan Komunikasi IAIN Walisongo Semarang. Follow up pertama ini bertujuan untuk merefres kembali materi-materi yang sudah disampaikan pada LK 1 ke-184 yang diadakan FKKWS.
Wawasan sosial merupakan tema yang telah disepakati dan ditentukan oleh para peserta LK 1 untuk dikaji kembali dalam follow up pertama, para peserta memilih tema Wawasan sosial dikarenakan, mereka ketika mengikuti materi wawasan sosial merasa asyik dan ingin memperdalam lagi.
 Materi wawasan Sosial ini disampaikan oleh kanda Musthofa (mantan Ketua Umum HMI Cabang Semarang), beliau menyampaikan “pada zaman sekarang para ustadz, kyai dan ulama, mereka menyebarkan dakwahnya kepada kaumnya untuk selalu berbuat baik (amar ma’ruf), yang ditekankan oleh para ustadz atau kyai, mereka hanya mengajak untuk berbuat baik saja, tetapi dalam mencegah yang mungkar (nahi mungkar) mereka tidak menyerukan kepada kaumnya. Namun menurut saya yang harus dilakukan oleh masyarakat sekarang adalah bukan berbuat baik dahulu, akan tetapi kita harus mencegah yang mungkar dahulu, karena dengan mencegah kemungkaran secara otomatis kita sudah berbuat kebaikan”, kata kanda Musthofa untuk mengawali materi wawasan sosial.
Follow up pertama ini dihadiri oleh para peserta LK ke-184, pemandu, ketua KPC, tamu undangan dan pengurus komisariat Syariah dan komisariat Tarbiyah. Follow up berjalan dengan seru setelah para peserta yang hadir bertanya kepada pemateri dan pemateri menjawab dengan detail, sehingga peserta betul-betul memahaminya.
Usai follow up pertama, peserta dan tim pemandu malakukan rapat- kecil-kecilan mengenai pelaksanaan follow up kedua. Semoga dengan berhasilnya mengadakan follow up pertama ini, peserta lebih semangat untuk mengikuti follow up kedua dan mengikuti agenda-agenda yang ada di HMI. (U.A.94)

Reporter: Ulil Albab (Syariah)

0 komentar:

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com