Jumat, 29 November 2013

SEMANGAT HIJRAH DALAM PELANTIKAN HMI STIE BPD



HMI Komisariat STIE Bank BPD Jateng adakan Pelantikan Pengurus pada Sabtu (16/11/2013)  bertempat di Sekretariat HMI Komisariat STIE BPD, Jl. Kesehatan I No. 96, Kuningan Semarang dan dihadiri oleh 30 Kader HMI se-Semarang. Prosesi acara dimulai dengan ikrar pelantikan pengurus dan dilanjutkan diskusi bersama Kanda Nurwan, S.Ag. (Dosen STIE Bank BPD Jateng, Mantan Sekum HMI Cabang Semarang, Alumni Fak. Dakwah IAIN). Diskusi ini membahas tema “Semangat Hijrah, Pemuda & HMI”.

Pengurus HMI Komisariat STIE Bank BPD yang dilantik berjumlah 8 orang antara lain Rin Wantin sebagai Ketua Umum dan Nonniv Febri Astuti sebagai Sekretaris Umum, serta M. Atik, Nafisah, Farouk Al Huda, Yuliyana Puspitasari, Monica Ashary, Dwi Indari dan dilantik oleh Ketua Umum HMI Cabang Semarang.

Setelah dilantik, dalam sambutannya Ketua Umum HMI Komisariat STIE Bank BPD Jateng, Rin Wantin mengatakan “Semangat itu tidak dilihat dari kuantitas pengurus, meskipun jumlahnya hanya ber-8 tetap semangat”, kata Ririn.

Sedangkan Nur Khasan, Ketua Umum HMI Cabang Semarang dalam sambutannya mengatakan “HMI Komisariat STIE BPD spesial karena menjadi HMI satu-satunya yang berani menyebar pamflet ke kelas-kelas, karena masih banyak alumni dan dosen yang mendukung. HMI STIE BPD adalah gudangnya para Ekonom, HMI masih membutuhkan para Ekomon yang beriman”, ujarnya.

Pembicara dalam diskusi kali ini, Nurwan, S.Ag. mengatakan “Semangat itu dapat dicapai dengan 5 kata kunci antara lain Self Talk yakni ucapan yang harus positif, Maknai semua hal dengan positif, Gerakan hati dan kaki secara seimbang untuk mencapai tujuan, dan yakini Allah adalah Tuhanku (amantu billah). HMI STIE BPD adalah salah satu contoh dari inspirasi hijrah Rasulullah, yang mendapat pengikut yang banyak setelah hijrah ke madinah. HMI MPO yang tadinya dibatasi  geraknya kini bisa mudah masuk ke kelas-kelas setelah hijrah ke STIE BPD”, paparnya. (NR)

0 komentar:

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com